Thursday, July 24, 2014

Solo Traveling Eropa: Part 1



Bagi sebagian besar orang Indonesia, mengunjungi Eropa mungkin merupakan benua impian yang harus dikunjungi dalam hidupnya. 

Hal itu yang saya rasakan sendiri. Impian tersebut akhirnya terwujud pertama kali pada bulan Agustus 2011 selama hampir 3 minggu dengan kota tujuan diantaranya Paris, Roma, Florence, Lucca, Pisa, Padova, Venezia (Venice), dan Milan. Liburan kedua bisa terwujud pada bulan Maret hingga April 2013 selama satu bulan penuh dengan kota tujuan Paris, Munich, Vienna, Prague, Dresden, Cologne, Barcelona, Madrid, Ghent, Brussels, dan Amsterdam. 

Kenapa Paris dua kali saya kunjungi?

Karena Paris memang kota paling romantis di dunia yang HARUS anda kunjungi dalam hidup, terutama bersama pasangan anda. Bangunan dan arsitektur kota Paris sungguh mengagumkan dan tertata rapi sehngga membuat Paris menjadi kota yang paling banyak dikunjungi wisatawan dari seluruh dunia.

Di depan stasiun Metro Paris


Bagaimana bisa mengunjungi kota-kota di Eropa dengan bujet minimal?

Ikuti terus blog saya karena saya akan membagi pengalaman berharga ini dengan anda.